Kantor Pusat Indonesia Power yang menjadi Center Point untuk Tim yang akan berangkat dari Jakarta, dan beberapa Tim yang memang sudah berencana untuk berangkat langsung menuju Holcim yang berada di Narogong – Cileungsi. Sekitar 40 orang yang tergabung dan hadir pada pertemuan CIC kali ini antara lain dihadiri oleh Tim dari PLN, Holcim, Trakindo, Indonesia Power, Toyota, Indo Tambangraya Megah dan yang baru bergabung Kereta Api Indonesia & Indosat.
Pembukaan oleh Management PT Holcim Indonesia (Manager Plant Narogong) dan dilanjut sharing mengenai Pelaksanaan Program OPI (Organizational Performance Improvment) di Holcim (Bapak Priyatno – Manager OPI Holcim sekaligus Ketua CIC), mungkin sedikit berbeda dengan OPI yang dilaksanakan di PLN, OPI di Holcim yang bergulir sejak tahun 2006 dan di dampingi oleh konsultan yang sama dengan PLN yaitu McKinsey, OPI Di Holcim berada di Direktorat SDM sedangkan di PLN berada di Direktorat Operasi. saat ini OPI di Holcim sudah masuk disemua lini proses bisnisnya (HR, Operation, Finace, Sales,dll). Bahkan OPI di Holcim sudah digunakan sebagai Program Promosi Jabatan, jika seseorang yang sudah menduduki Jabatan Manajer Dasar di Holcim dan ingin Naik ke Jabatan selanjutnya maka orang tersebut harus masuk dulu di OPI selama kurang lebih 2 tahun untuk selanjutnya diberikan tugas dan penilaian apakah layak untuk lanjut naik ke jabatan selanjutnya.
Penjelasan mengenai program CIC juga disampaikan kembali oleh Tim CIC (Bapak Kiki Risyandi) kepada Tim yang baru bergabung (Kereta Api Indonesia dan Indosat). Setelah penyampai Materi dari Holcim dan CIC dilanjut dengan kegiatan Site Visit ke Plant di Holcim. Tim Holcim sudah mempersiapkan 2 buah mini bus untuk mengangkat kita berkeliling di plant dan tambang Holcim serta kita bisa melihat improvement apa saja yang dilakukan oleh Holcim.
Sharing selanjutnya disampaikan oleh Tim Toyota Motor Manufacturing Indonesia (Bapak Gentur Upadi) Sharing yang disampaikan mengenai Safety Improvement Program di Toyota. mengingat sangat pentingnya budaya Safety diterapkan disemua perusahaan apalagi Toyota adalah perusahaan dari Jepang, dimana perusahaan Jepang itu terkenal sangat Disiplin, kita banyak belajar dari materi-materi yang disampaikan, mungkin pertemuan CIC berikutnya bisa kita laksanakan di Toyota sekaligus kita bisa melihat proses pembuatan Mobil dari awal sampai akhir (Seperti Video yang disampaikan oleh Pak Gentur).
Diakhir acara ada pemberian plakat tanda ucapan terima kasih CIC kepada PT Holcim Indonesia, ucapan terima kasih ini disampaikan oleh Bapak Utoyo Nurtanio (CIO Trakindo) kepada Bapak Priyatno. Kegiatan CIC tidak akan berhenti disini saja, masih banyak agenda kegiatan kita kedepan, seperti Rencana Seminar Nasional Continuous Improvement, Benchrmark ke Perusahaan Non CIC, Gathering, dll.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar